Dunia mebel masih mengakui kayu jati sebagai material pilihan. Sudah turun temurun masyarakat Indonesia menempatkan kayu jati menjadi pilihan pertama dalam segi kualitas. Sehingga tidak mengherankan jika produk modern tetap terpengaruh hal tersebut, salah satunya adalah produk sofa kayu jati minimalis.
Sofa merupakan produk yang terbilang baru dalam dunia permebelan. Hal tersebut dikarenakan furniture yang satu ini menambahkan ornament busa atau bahan empuk lainnya untuk lapisan atas. Berbeda dengan masa tradisional dimana tempat duduk semacam bangku atau kursi dibuat hanya dengan material utamanya saja.
Dengan demikian sofa terkesan memiliki kemewahan tersendiri. Kemawahan tersebut membuat pengerajin sofa semakin menjamur. Di setiap kota bahkan banyak ditemukan produsen produk tersebut termasuk Sofa Jogja yang berada di daerah Yogyakarta.
Kursi bermaterial kayu jati sudah memiliki kesan mewah, terlebih jika dibuat menjadi produk sofa. Pastinya selain terkesan mewah, juga lebih nyaman saat digunakan. Sofa dari kayu jati adalah produk furniture yang benar-benar memanjakan konsumen.
Kelebihan Kayu Jati
Hal utama selain komponen tambahan pembuatan sofa kayu jati adalah bahan bakunya itu sendiri. Kayu jati memang memiliki begitu banyak kelebihan, dan berikut beberapa diantaranya :
1. Awet Dan Kuat
Sudah menjadi rahasia umum bahwa selain awet, kayu jati juga memiliki kekuatan yang tidak diragukan lagi. Bahkan tidak jarang ditemukan kayu jati yang umurnya hingga ratusan tahun. Semakin tua kayu jati yang ditebang dan digunakan sebagai material, pemakaian juga akan semakin awet.
Dengan demikian kayu jati tidak salah jika dijadikan sebagai material pembuatan berbagai jenis furniture. Baik itu untuk kontruksi bangunan seperti pintu atau jendela, hingga furniture seperti sofa. Bahkan umur dari produk yang dihasilkan bisa bertahan lama sebagaimana produk dari jenis alumunium.
2. Zat Anti Rayap
Rayap adalah serangga yang dikenal sebagai pemakan kayu. Kayu yang dijadikan sebagai kontruksi rumah ataupun furniture seringkali mudah rusak oleh kelakuan rayap. Selain itu rayap juga bisa membuat suatu bangunan roboh jika terlalu lama digerogoti rayap.
Keunggulan kayu jati yang terkenal sejak masa lalu adalah dalam hal penanggulangan rayap. Sebagian orang percaya bahwa hal tersebut dikarenakan zat alami yang terkandung dalam kayu jati. Dengan adanya zat tersebut rayap tidak mau untuk menggerogoti kayu jati.
3. Serat dan Motif Yang Bagus
Serat yang dimiliki kayu jati terkenal sangat baik. Sehingga material kayu satu ini dapat dibentuk menjadi berbagai macam furniture dengan mudah. Selain itu motif corak yang dimilikinya membuat kayu jati terkesan memiliki nilai artistik yang tinggi. Bahkan semakin lama digunakan motif tersebut akan semakin terlihat. Sehingga furniture yang dibuat akan semakin tampak indah dan menawan.
Itulah beberapa keunggulan kayu jati, selain dari tiga hal diatas tentunya masih banyak lagi. Dengan demikian maka tidak salah jika kayu jati digunakan sebagai bahan pembuatan mebel ataupun furniture.
Mebel dan furniture yang menggunakan kayu jati akan lebih awet disamping indah. Furniture sendiri telah banyak yang menghadirkan produk dari kayu jati. Beberapa produk terkenal diantaranya adalah kitchen set kayu jati hingga meja kantor. Selain itu saat ini kreasi semakin meluas dengan adanya produk sofa kayu jati minimalis.
Sofa Kayu Jati Model Terbaru
Sofa dengan bermaterial kayu jati sebenarnya sudah tidak asing lagi di mata masyarakat Indonesia. Hal tersebut dikarenakan sofa telah lama masuk dan dikenal oleh masyarakat. Kursi sofa adalah tempat duduk yang dibuat dengan adanya tambahan material empuk seperti busa hingga kapas.
Namun pada mulanya kursi yang dibuat dengan material kayu jati hingga menjadi sofa adalah model tempat duduk biasa. Tempat duduk tersebut memiliki model kotak biasa atau memanjang. Sofa dibuat berdasarkan dengan fungsi yang dibutuhkan baik untuk duduk satu orang hingga tiga orang.
Namun saat ini perkembangan sofa kayu jati sudah semakin luas. Model minimalis menjadi terobosan dari jenis sofa ini. Hal yang paling menonjol dari sofa kayu jati minimalis adalah bentuk yang dimiliki. Model bentuk semakin beragam sesuai pesanan konsumen. Dengan demikian model sofa ini menjadi sofa kayu jati terbaru yang bisa dinikmati oleh konsumen.
Keunggulan Sofa Kayu Jati Minimalis
Tentunya pembuatan sofa dengan model minimalis memiliki keunggulannya sendiri. Berikut adalah beberapa keunggulan dari sofa kayu jati minimalis :
1. Model Sesuai Tema
Saat ini masyarakat Indonesia sudah semakin besar perhatiannya pada interior ruangan. Ruangan tidak sekedar dibuat berdasarkan fungsinya. Dengan pemilihan interior yang pas dan sesuai akan menjadikan sebuah ruangan menjadi nyaman dan indah menawan.
Model sofa kayu jati minimalis menjadi pilihan dalam melengkapi tema suatu ruangan. Interior yang memiliki perencanaan yang baik dengan sebuah tema tentu akan menghidupkan suasananya. Tema yang dimiliki dapat dimaksimalkan dengan adanya model sofa satu ini.
2. Aman Pada Ruang Kecil
Beberapa rumah saat ini dibuat dengan model minimalis. Selain untuk penghematan biaya, hal tersebut dikarenakan lahan yang dimiliki manusia modern tidak seluas orang-orang jaman dahulu. Karena rumah yang dimiliki merupakan rumah minimalis, maka tidak mengherankan jika ruangan pada rumah tersebut tergolong kecil.
Disinilah letak keunggulan sofa kayu jati model minimalis. Model yang unik serta ukuran yang bisa disesuaikan dengan ruangan, membuatnya bisa diaplikasikan pada ruangan kecil. Ruang akan tetap nyaman dan indah saat memakai jenis sofa yang satu ini.
3. Mudah Perawatan
Perawatan menjadi hal yang penting untuk semua jenis perabotan rumah tangga. Semakin besar sebuah perabotan yang dimiliki tentunya akan menjadikannya semakin sulit untuk dirawat. Selain itu bahan pembuatannya juga turut berpengaruh dalam proses perawatan.
Kayu jati terkenal mudah untuk dirawat. Apalagi biarpun terkena air tidak akan mudah rapuh. Dengan demikian model sofa minimalis dengan menggunakan kayu jati sebagai material, akan semakin mudah dalam perawatannya.
Sofa kayu jati dengan model minimalis memiliki banyak keunggulan. Selain ketiga hal diatas tentunya masih banyak lagi keunggulannya. Selain mengetahui tentang keunggulan ini ada baiknya jika anda juga mengetahui cat tembok terbaik agar rumah anda semakin terlihat indah dan menawan.
Nah apakah anda telah menggunakan sofa jenis ini dirumah anda? Jika belum sebaiknya anda menjadikannya sebagai salah satu referensi. Terlebih bagi anda yang peduli terhadap interior rumah anda. Demikianlah ulasan kali ini seputar keunggulan daripada sofa kayu jati minimalis yang perlu untuk Anda ketahui. Sekian dan terima kasih.