Masjid menjadi salah satu ikon untuk kota tertentu. Masjid juga bisa menjadi simbol keindahan dan keharmonisan di setiap daerah. Banyak kota berlomba-lomba mendirikan bangunan ibadah ini sebaik dan seindah mungkin seperti Masjid Agung Jakarta, Masjid Sheikh Zayed Solo, atau masih banyak lagi. Selain itu ada juga Masjid Raya Sumatera Barat atau biasa dikenal Masjid Raya Padang.
Masjid ini terbilang sangat unik dari segi desainnya. Anda langsung bisa mengenali masjid yang satu ini dengan melihat sekilas saja. Masjid ini juga memiliki nama Masjid Mahligai Minang. Bangunan ini sendiri merupakan hasil karya dari Rizal Muslimin sebagai pemenang sayembara arsitektur untuk masjid ini. Selain itu, sayembara ini juga diikuti arsitek-arsitek dari berbagai negara dengan kontestan sebanyak 323 orang arsitek.
Banyak sekali keunikan-keunikan dari masjid yang satu ini. Anda pasti akan terpana dan betah di masjid yang satu ini.
Keunikan Desain Masjid Raya Padang
Nah, ini dia berbagai keunikan dari Masjid Raya di Kota Padang yang menjadi daya tarik banyak umat islam ke masjid ini. Masjid ini juga menjadi salah satu ikon wisata religi untuk Anda para pelancong.
1. Masjid Raya Padang dengan Desain Rumah Adat Minang
Salah satu yang menjadi daya tarik Masjid Raya Padang ini adalah keunikan desainnya. Pada umumnya setiap masjid memiliki kubah. Namun, masjid megah yang satu ini tidak memiliki kubah. Uniknya lagi, masjid ini mengambil desain rumah adat minang.
Atapnya mengambil desain atap Rumah Gadang dengan bangunan berbentuk gonjong dan empat sudut lancip yang sangat mirip dengan rumah adat tersebut. Anda bisa melihat secara kasat mata bahwa bangunan ini seperti rumah adat minang dengan ukurannya yang besar.
Kemegahan ini juga dibalut dengan keindahan adat minang yang dalam. Selain atap yang jelas seperti Rumah Gadang, setiap dinding juga memiliki unsur adat minang juga. Anda bisa melihat ukiran-ukiran khas Minangkabau dan juga kaligrafi Asmaul Husna dengan warna emas. Tentunya desain ini juga memperhatikan psikologi warna dalam desain interior maupun eksteriornya.
2. Masjid Dengan Atap Khas Rumah Gadang dengan Makna yang Dalam
Sekilas Anda melihat masjid ini seperti Rumah Gadang khas Minangkabau. Namun, lebih lanjut lagi arsitektur masjid ini juga menggambarkan kejadian pada zaman Rasulullah SAW. Kejadian tersebut adalah kejadian peletakan batu Hajar Aswad dengan kain yang dipegang oleh empat orang perwakilan suku di Mekkah.
Kejadian tersebut juga menjadi momen pemersatu suku-suku di Mekkah. Sehingga selain nilai filosofis dari sisi budaya Minangkabau, arsitektur ini juga mengambil sisi nilai persatuan seperti sejarah di zaman Rasulullah SAW.
Dengan kemegahan dan keunikan Masjid Raya Padang ini, tidak heran bangunan ini memenangkan penghargaan Abdullatif Al Fozan Award atau AFAMA. Penghargaan ini merupakan penghargaan dalam menampilkan masjid dengan karya dan desain di dunia.
3. Masjid dengan Desain Arsitektur Tahan Gempa
Pengalaman-pengalaman gempa memang sudah dirasakan masyarakat di Pulau Sumatera. Jadi, tidak heran Masjid Raya Padang ini juga didesain sedemikian rupa agar tahan terhadap gempa.
Dengan pondasi poer berdiameter 1,7 meter pada kedalaman 7,7 meter dan 631 tiang pancang, masjid ini juga diklaim dapat menahan gempa dengan magnitudo 10 SR.
Bahkan konstruksi bangunan ibadah ini juga bisa menjadi shelter atau tempat perlindungan untuk gempa. Selain itu juga ada shelter atau tempat perlindungan tsunami apabila terjadi sewaktu-waktu.
4. Masjid Megah dengan Kapasitas Jamaah yang Besar
Konstruksi masjid ini terdiri dari tiga lantai dengan lahan yang luas sebesar 4.430 meter persegi. Masjid ini dapat menampung sekitar 20.000 jamaah. Perkiraannya 15.000 jamaah berada di lantai dasar dengan sisanya berada di lantai dua dan lantai tiga bangunan masjid.
Bahkan saking besarnya, masjid ini menjadi salah satu masjid terbesar yang ada di Indonesia. Sehingga masjid ini juga menjadi ikon untuk wisata-wisata di Kota Padang. Selain itu, masjid ini juga dapat menampung banyak kendaraan roda empat sampai 600 kendaraan.
Di lantai utama, Anda bisa melihat mihrab dengan menerapkan konsep seperti tempat batu Hajar Aswad dengan warna perak yang elegan. Selain itu, di bagian tengah masjid tidak terdapat tiang-tiang seperti halnya masjid-masjid pada umumnya.
5. Masjid Indah dan Megah dengan Udara Alami
Konsep arsitektur Masjid Raya Padang ini juga terbilang cukup sustainable. Dengan banyaknya pintu-pintu angin, masjid ini mampu membawa angin masuk secara alami. Sehingga sirkulasi udara menjadi lancar dan ruangan dalam masjid menjadi segar dengan udara alami.
Masjid ini juga dikenal dengan Masjid 1000 Pintu Angin karena banyaknya pintu angin untuk sirkulasi udaranya. Di lingkungan sekitar masjid, Anda bisa berjalan-jalan di taman-taman dengan rumput hijau dan tanaman khas di sana. Selain itu, pada malam hari Anda juga dapat melihat lampu-lampu penerangan yang memberikan kesan megah dan indah di masjid maupun lingkungannya.
Nah, itu dia keunikan-keunikan dari Masjid Raya yang ada di Padang ini. Keunikan-keunikan tersebut menjadi daya tarik bagi para wisatawan lokal maupun luar daerah ini. Masjid ini menjadi ikon penting dengan desain eksterior maupun interior yang megah dan indah. Bagi Anda yang ingin liburan atau wisata ke Pulau Sumatera, wajib untuk Anda mendatangi masjid ini.
Masih banyak yang bisa kita bahas tentang bangunan dan keindahan arsitekturnya. Belum lagi destinasi religi lain yang ada di Padang. Untuk itu, alangkah lebih baik bila Anda menggunakan jasa sewa mobil Padang untuk wisata keliling. Ikuti terus informasi-informasi lainnya tentang desain interior maupun desain arsitektur unik lainnya di sini.