Perkembangan ekonomi saat ini sudah sangat mengalami kemajuan. Seiring dengan kemajuan tersebut, maka teknologi mutakhir makin bermunculan untuk meningkatkan proses penjualan seperti bisnis furniture hingga menembus angka optimal. Salah satu teknologi mutakhir yaitu adanya perangkat elektronik yang dapat mengakses informasi menggantikan media cetak yang dianggap lebih cepat untuk diakses.
Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai strategi pemasaran bisnis furniture. Sebagai sesama pebisnis tentu kita tahu bahwa membuka bisnis furniture bukanlah hal yang mudah hal ini terjadi karena kerasnya persaingan di bidang tersebut. Namun walaupun sulit, peluang keberhasilannya dapat berkembang sangat pesat namun dengan kerja keras dan kegigihan yang nyata.
Baiklah anda tentu mungkin penasaran tentang strategi pemasaran bisnis furniture yang akan kami bahas, oleh karena itu tanpa basa basi berikut ini penjelasannya:
1. Tentukanlah Target Pasar Bisnis Furniture Secara Jeli dan Spesifik
Reset yang anda lakukan pun tidak boleh hanya melalui internet seperti melihat data kepuasan konsumen atau grafik penjualannya tetapi juga lakukanlah riset secara langsung kelapangan tersebut. Karena dengan hal tersebut maka tidak ada metode penyaringan informasi yang kurang sehingga dapat dibandingkan dan dianalisis.
2. Lakukanlah Promosi atau Pengenalan Toko Mebel (Bisnis Furniture)
Tips selanjutnya adalah lakukanlah promosi toko mebel anda dengan image bahwa perusahaan menyediakan brand furniture terpopuler agar seluruh konsumen akan mempertimbangkan untuk mengunjungi toko mebel. Banyak cara yang dapat anda lakukan untuk melakukan pengenalan toko entah dengan memanfaatkan sistem diskon besar besaran atau menyediakan layanan gratis pengiriman.
Selain itu juga agar bisnis dapat berjalan dengan baik dan dikenal oleh masyarakat luas adalah dengan melakukan promosi melalui berbagai kanal iklan dari media cetak, media elektronik, atau membuat banner. Kemudian dalam setiap pembuatan iklan sajikan dengan tampilan semenarik mungkin agar bisa menguras perhatian dari konsumen.
3. Selalu Membuat Lingkungan Toko Bersih
Tips selanjutnya adalah selalu membuat lingkungan toko anda selalu terlihat bersih, karena walaupun proses pemasaran anda sudah sangat bagus namun lingkungan toko terlihat kotor, maka para konsumen akan mempertimbangakan untuk singgah ke tampat tersebut.
Banyak alasan yang kenapa konsumen yang menyukai lingkungan yang bersih salah satunya adalah kenyamanan saat sedang memilih furniture atau menghindari mata untuk berperspektif jelek terhadap toko anda.
4. Lakukanlah Penataan Produk Secara Rapi dan Tidak Sembarangan
Tips selanjutnya adalah mengenai penataan produk yang anda jual, pastikan agar tidak dilakukan sembarangan. Misal anda memiliki furniture Kasur, maka contohlah system penataan yang dilakukan oleh produsen springbed Jogja yang mana dalam penataan kasurnya selalu mengelompokkan dari harga, kualitas, dan ukuran di setiap penjualannya.
Selain itu juga anda dapat melakukan penataan toko dengan kreatifitas yang ada agar para konsumen tidak merasa bosan saat sedang berada di dalam toko. Contohnya adalah setiap 2 minggu atau sebulan sekali lakukanlah penataan furniture yang paling dominan terlihat setiap harinya agar tidak terlihat membosankan.
5. Berlakukan Pelayanan Ramah Kepada Pelanggan
Tips selanjutnya adalah mengenai pelayanan, usahakan pelayanan yang anda lakukan seramah mungkin karena keramahan serta sikap yang siap membantu konsumen secara tulus akan jauh lebih dihargai dan membuat konsumen selalu bertahan untuk selalu melakukan pembelian di toko furniture anda.
Selain itu juga Pelayanan merupakan cara Anda dalam mendekatkan hubungan baik diantara para pembeli dan penjual walaupun itu sudah menjadi kewajiban setiap karyawan. Keramahan dan sikap yang baik akan semakin memberikan kesan yang lebih positif kepada para pembeli.
6. Bekerja Sama Dengan Para Pengembang Rumah
Tips selanjutnya carilah orang berpotensi tinggi yang dapat diajak kerjasama seperti para pengembang rumah. Dalam memajukan bisnis furniture kamu, penting sekali menggunakan strategi pemasaran dengan melakukan kerjasama. Kerjasama bisa dengan pengembang perumahan yang ada di sekitar lokasi toko, maka penjualan kamu akan lebih meningkat dari sebelum melakukan kerjasama.
Beberapa pengembang perumahan biasanya akan memberikan promosi secara khusus untuk Furniture dari Anda kepada para pembeli rumah baru. Inilah kesempatan yang terbaik bagi Anda untuk dapat menjual produk dengan kuantitas yang semakin lebih besar lagi.
7. Manajemen Sistem Keuangan Bisnis Furniture Harus Jelas
Tips terakhir adalah masalah manajemen keuangan, dalam memanajemen keuangan kami sarankan agar transparan dan ada yang bertugas khusus menjalankannya. Pastikan bahwa sistem keuangan Anda dan laporan lainnya dapat terkelola dengan jelas seperti sudah ada pembukuan akuntansi, laporan pemasukan dan pengeluaran anggaran lainnya.
Untuk orang yang mengelola keuangan anda juga tidak boleh sembarangan tetapi minimal memiliki kualifikasi dan pengalaman yang telah memadai di bidang tersebut, sebagai tambahan juga yang mengelola tersebut harus orang yang anda percayai sehingga tidak akan menimbulkan prasangka yang dapat mengganggu proses pemasaran yang anda lakukan.
Itulah beberapa strategi pemasaran bisnis furniture yang dapat kami jelaskan, semoga dengan artikel ini akan menjadi sumber informasi serta tambahan pengetahuan untuk menjalankan strategi penjualan. Terimakasih